Menjadi seorang pengusaha sukses bukanlah sepenuhnya takdir atau bakat dari lahir, namun melalui begitu banyak proses saat memulai usaha dari nol dan lika liku hidup yang telah dilaluinya sehingga membentuk suatu karakter kepribadian yang menunjang kesuksesan.
Namun semua itu dapat dipelajari dan diasah sejak dini, jika Anda ingin jadi pengusaha sukses ada beberapa tips Keahlian Manajemen yang wajib Anda miliki:
1. Kecerdasan Emosional
Bahasa tubuh orang-orang sukses terlihat jelas begitu mengesankan. Mereka mampu mengontrol emosi, terbiasa menghormati dan memiliki respek terhadap orang lain.
2. Pengorganisasian
Pengelolaan manajemen sumber daya manusia melalui sistem kerja yang terorganisir secara sistematis, fleksibel dan rapi. Setiap unit dalam organisasi saling memberikan support terhadap pencapaian keberhasilan.
3. Perencanaan Manajemen
Setiap pengusaha sukses awalnya pasti memiliki impian yang besar dan mengimplementasikannya melalui perencanaan manajemen strategi yang paling efisien dan efektif.
4. Kepemimpinan
Memiliki kemampuan manajemen kepemimpinan yang bisa memberikan inspirasi dan nilai positip kepada team. Memiliki rasa tanggungjawab yang besar terhadap pemecahan suatu masalah dan berani mengambil resiko.
5. Manajemen Waktu
Fokus mengerjakan sesuatu menurut skala prioritas yang paling penting, disiplin terhadap jadwal kerja sesuai time table yang telah direncanakan untuk jangka pendek dan panjang.
6. Komunikatif
Semakin efektif Anda berkomunikasi dan bernegosiasi dengan orang lain maka akan semakin mudah Anda meraih sukses. Segala sesuatu harus bisa dikomunikasikan dengan baik dan ini akan sangat menentukan tingkat keberhasilan.
7. Inovatif menciptakan Produk
Anda harus kreatif menciptakan produk atau jasa yang ditawarkan. Inovasi akan membuat Anda berhasil, strategi utamanya yaitu Anda harus mampu memberikan produk dan pelayanan lebih baik daripada pesaing.
8. Pemasaran yang Handal
Memiliki konsep strategi pemasaran, pintar dalam memilih segmentasi pasar dan mengkolaborasikan bauran pemasaranterhadap produk, harga, tempat, dan media promosi.
9. Memiliki Reputasi
Memiliki reputasi yang baik adalah merupakan modal utama dalam memasarkan Brand Image perusahaan. Reputasi dapat dibangun dengan menjaga kepercayaan konsumen dan memberikan pelayanan yang optimal.
10. Perencanaan Keuangan
Biasanya para pengusaha sukses sangat pintar dalam mengelola manajemen keuangan melalui perencanaan cashflow yang baik. Mereka sangat fokus terhadap pencapaian laba dan efisiensi modal usaha.
11. Tekun, Ulet dan Pantang Menyerah
Untuk memulai dan mengembangkan usaha pasti banyak rintangan yang dihadapi, disini Anda dituntut agar bisa berjiwa besar. Semakin berhasil seseorang pasti semakin banyak masalah yang telah dihadapi dan mampu diselesaikan dengan baik.
Demikian sekilas Tips Keahlian Manajemen yang wajib Anda Miliki jika ingin menjadi pengusaha sukses. Salam Sukses Buat Anda.
EmoticonEmoticon